Cara Mencuci Kaos Hitam Konveksi Distro DI Bandung

CARA MENCUCI KAOS HITAM KONVEKSI DISTRO DI BANDUNG

Konveksi distro bandung Amanah Garment menghasilkan kaos yang berwarna hitam sangat banyak yang diminati oleh banyak orang. Konveksi distro bandung Amanah Garment memproduksi kaos berwarna hitam ini sangat diminati karena warnanya yang gelap dapat dipakai bagi siapa saja. Warna kaos dari konveksi distro di bandung ini gelap, membuat bentuk tubuh menjadi terlihat kurus. Biasanya banyak laki-laki yang suka memakai warna hitam karena makna warnanya yang bisa berarti keren dan cocok untuk dipakai oleh laki-laki.

Konveksi distro

Dalam merawat kaos dari konveksi distro bandung yang berwarna hitam, anda perlu memperhatikan bagian-bagian tertentu. Jika tidak dirawat nantinya akan terlihat kusut, kusam dan masalah lainnya. Jika kaos hitam anda memiliki sablonan yang hits dan bagus pun bisa luntur jika tidak dirawat dengan baik. Berikut adalah tips tentang cara mencuci kaos hitam konveksi distro.

  • Pisahkan kaos hitam dengan cucian yang lainnya

Cara mencuci kaos hitam yang pertama adalah dengan memisahkan kaos hitam dengan kaos yang lainnya seperti kaos warna merah, hijau, biru dst. Tujuannya adalah supaya kaos hitam konveksi distro tidak akan luntur dan keaslian warnanya akan tetap terjaga. Serat kain warna hitam pada kaos bisa menjadi luntur saat dicuci bersama dengan kaos lain dalam satu wadah. Begitu juga dengan serat kaos konveksi distro warna lainnya juga bisa luntur dan mengenai kaos hitamnya jika dicuci bersama-sama.

  • Cuci kaos hitam dengan membalik kaosnya

Sebelum mencuci kaos hitam konveksi distro sebaiknya anda membalikannya terlebih dahulu sehingga yang diluar adalah bagian kaos dalam. Hal itu dilakukan agar dapat melindungi bagian luar kaos untuk menjaga supaya tidak pudar warnanya. Untuk kaos hitam yang memiliki desain sablon dari vendor distro, cara ini dapat dilakukan untuk menjaga ketahanannya supaya sablonannya tidak rusak.

  • Cuci kaos hitam dengan merendamkannya tidak terlalu lama

Jika anda merendam kaos hitam dengan waktu yang lama hanya akan mengakibatkan efek buruk bagi kaosnya. Sebaiknya kaos hitam dari konveksi distro di bandung yang masih baru disarankan untuk merendamkannya tidak lebih dari 30 menit. Jika kaos sudah dipakai lama merendamkannya bisa kurang dari satu jam.

  • Cuci kaos hitam dengan deterjen secukupnya

Jangan mencuci kaos hitam dengan deterjen yang berlebihan. Jika anda mencucinya dengan deterjen yang berlebihan akan mempercepat mengelupasnya sablon pada kaos. Sayang jika kaos yang sudah dibeli dari konveksi distro di bandung Amanah Garment yang keren dan ngehits jadi mengelupas sablonnya.

  • Cuci kaos hitam dengan tidak menyikatnya

Kaos hitam dari konveksi distro di bandung Amanah Garment memiliki bahan katun memiliki tekstur kain yang lebih lembut. Saat mencuci jangan sampai anda menyikat kaosnya karena dapat merusak tekstur kain kaos. Dalam proses mencuci kaos, jangan memeras dan mengucek dengan kuat karena dapat merusak pori-pori kain pada kaos. Kucekan yang kuat juga dapat menyebabkan sablon pada kaos menjadi rusak.

  • Menjemur kaos hitam jangan digantung

Dalam menjemur kaos hitam jangan menggantungnya menggunakan hanger. Kaos yang digantung dengan hanger akan membuat kaos molor di bagian leher. Kaos yang molor disebabkan karena kaos tidak kuat dalam menahan beban air pada kaos yang basah.Yang kedua jangan menggantung kaos hitam pada tali atau kawat pada jemuran. Karena tali jemuran dan kawat dapat merusak tekstur pada kain yang sebelumnya teksturnya halus. Anda bisa menjemur kaos hitam konveksi distro bandung dengan posisi tidak digantung.

  • Cuci kaos hitam dengan menjemurnya terbalik

Menjemur kaso dibwah sinar matahari yang sedang panas mengakibatkan warna kaos hitam dan sablonnya menjadi memudar. Agar tidak memudar maka dari itu jemur kaos konveksi distro dengan membalikkan kaos dalam keluar. Bagian kaos yang tersablon di bagian dalam dan bagian dalam menjadi diluar.

  • Hindari pemutih saat mencuci kaos hitam

Kaos hitam konveksi distro bandung yang bersablon jangan dicuci dengan pemutih atau deterjen yang mengandung pemutih. Deterjen saat ini banyak yang menggunakan pemutih, maka dari itu hati-hati dalam memilih detergen.

  • Jika ada noda pada kaos hitam segeralah dicuci jangan ditunda

Jika kaos hitam konveksi distro yang dipakai terkena noda, jangan menunda dalam mencucinya. Usahakan segera cuci bagian noda pada kaosnya. Pakailah detergen atau shamppo kemudian oleskan pada yang bernoda ketika mencucinya. Setelah mengoleskan detergen atau shampoo, gosok kaos dengan halus kemudian bilas dengan air bersih hingga nodanya hilang. Noda yang membandel ketika ditunda pencuciannya hanya akan membuat noda tersebut sulit untuk dihilangkan.

Setelah mengetahui tips mencuci kaos hitam diatas, agar kaos tetap awet selanjutnya rajin setrika kaos yang sudah kering setelah dicuci. Dalam proses pengerjaan konveksi distro di bandung Amanah Garment untuk menjaga kualitas kaosnya dicek dahulu secara quality kontrol agar tidak kusut sebelum sampai ke pemesannya.